Jika Anda ingin mencari uang atau pendapatan online yang cukup besar, maka Anda perlu belajar bagaimana pentingnya manajemen SEO untuk blog Anda. Search Engine Optimization adalah kunci sukses untuk membuat blog Anda menjadi Google friendly sehingga mesin pencari mengarahkan lalu lintas untuk blog Anda, dan dengan kata lain pendapatan untuk blog Anda. Pada blog ini telah banyak tips SEO yang dibahas untuk memastikan bahwa Anda sudah merawat blog dengan menggunakan teknik SEO yang benar. Dalam postingan kali ini, saya akan mengulas 5 Kesalahan Teknik SEO yang dapat menurunkan traffic atau pengunjung blog. Mari kita simak!
1. Pemalsuan Kalimat/ Artikel
Memang sangat sulit untuk berpikir, berkreasi, dan menciptakan kata-kata yang sesuai dengan topik yang sedang Anda bahas. Dan Anda pikir akan lebih mudah jika melakukan plagiarisasi dan mencuri artikel dari orang lain untuk website Anda. Apa yang Anda lakukan hanyalah akan menjatuhkan image blog Anda di mata Google dan akhirnya akan ditendang jauh-jauh. Apabila Anda berpikir akan menulis ulang artikel orang lain dan berharap akan memberikan perubahan positif pada blog Anda, lebih baik tulislah ringkasan dengan bahasa dan kreativitas Anda sendiri.
2. Kata Kunci yang Tidak Pantas
Apa yang akan mempublikasikan artikel Anda pada mesin pencari adalah keyword atau kata kunci yang Anda gunakan, karena kata-kata itu akan mencerminkan artikel Anda ketika orang mengetikkan kata-kata tertentu di mesin pencari. Ini adalah unsur utama yang sering diabaikan sehingga menyebabkan blog kekurangan kata-kata yang dapat mengungkapkan penjelasan yang sesuai dengan keinginan pembaca. Butuh berjam-jam untuk menghasilkan ide baru apalagi menghasilkan sebuah artikel dengan kualitas yang baik dan itu saya akui memang sulit sekali. Untuk dapat menemukan kata kunci yang baik Anda dapat menggunakan Google Keyword Tool agar artikel Anda tersedia untuk audiens yang Anda targetkan.
3. Tidak Melakukan Analisa
Apakah Anda telah menghabiskan banyak waktu untuk blogging namun masih mendapatkan peringkat yang rendah? Atau Anda telah memakan waktu berjam-jam untuk menghasilkan sebuah artikel yang baik tapi tampaknya masih tidak berguna juga? Satu-satunya jawaban untuk masalah sederhana Anda adalah Anda kurang memanfaatkan tip-tip yang telah banyak ditulis orang untuk meningkatkan rating blog Anda. Satu lagi, Anda tidak pernah melakukan analisa kenapa blog/ website Anda masih konstan berada di peringkat bawah. Kadang-kadang kita menganggap bahwa apa yang telah kita tulis adalah sebuah hasil yang menurut kita baik. Tapi walau bagaimanapun tetap PEMBACA yang akan menilai semuanya. Biarkan mereka mengomentari dan mengkritik tulisan Anda dengan cara yang konstruktif untuk membuat perubahan yang positif dan perbaikan. Dengan itu Anda dapat menganalisa apa saja yang harus Anda lakukan agar dapat membuat MEREKA puas. Jika Anda mengabaikan kritik dan komentar dari mereka maka Anda akan mengulangi kesalahan Anda pada artikel Anda selanjutnya.
4. Kata-kata yang Tidak Perlu
Saat saya masih SMA dulu, guru Bahasa Indonesia pernah mengajarkan bahwa cara menulis yang baik itu dengan membuang kata-kata yang tidak diperlukan namun tidak mengurangi makna dari paragraf itu. Katanya sih agar tidak melakukan pemborosan kata. Namun mungkin Google juga menyukai hal ini. Jadi pertahankan saja kualitas artikel Anda, bukannya malah mempertahankan kuantitas dari kata-kata yang tidak daperlukan dalam artikel.
5. Menggunakan Teknik Black Hat
Melanggar peraturan sangatlah tidak etis apalagi hanya untuk mendapatkan peringkat tertinggi pada mesin pencari. Hal ini akan benar-benar membuat Anda dalam kesulitan besar. Teknik-teknik tersebut hanya akan memberikan keuntungan jangka pendek dalam hal peringkat dan jika Anda ditemukan menggunakan teknik kotor itu untuk website Anda maka risikonya akan mendapatkan sanksi dari Google. Jujurlah dengan apa yang Anda lakukan dan Anda pasti akan mendapatkan hasil yang positif.
Memang banyak sekali kesulitan dalam aktivitas blogging, begitu juga yang saya rasakan karena saya masih pemula dan baru mengerti dunia Blogging tapi cobalah untuk terus berusaha dan mengubah proses belajar Anda menjadi produktif. Salam blogger.. :)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar